RADARMALL.CO.ID – Menjelang libur akhir pekan, tentu banyak orang yang ingin menghabiskan waktu liburnya di tempat-tempat wisata yang menarik.
Lampung Selatan menjadi salah satu daerah yang kaya akan destinasi wisata, salah satunya wisata alam Pantai Kedu.
Pantai Kedu terletak di Dusun Sinar Laut, Desa Tarahan, Kelurahan Way Urang, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung.
Selain pemandangan lautnya yang indah, pesona Gunung Rajabasa juga melengkapi keindahan Pantai Kedu.
Pesona wisata Pantai Kedu Kalianda, kini terkenal di kalangan anak muda yang punya ketertarikan dengan pemandangan sunset di sore hari.
Jika cuaca sedang cerah, maka sunset yang terlihat di Pantai Kedu akan menjadi lebih indah.
Pantai Kedu memiliki hamparan pasir pantai yang luas, para wisatawan biasanya berkunjung untuk berswafoto dan berlibur bersama teman, sahabat, juga keluarga.
Deburan ombak yang cukup besar semakin menambah keindahan Pantai Kedu.
Namun karena ombak yang cukup besar itu, wisatawan dilarang untuk berenang di pantai tersebut.
Selain itu, fasilitas yang ditawarkan Pantai Kedu kepada wisatawan pun cukup lengkap.
Seperti gazebo, tempat bermain anak, toilet, mushola, dan spot-spot foto yang sangat instagramable di kalangan anak muda.
Pantai Kedu buka setiap hari, sejak pagi pukul 08.00 WIB hingga malam hari.
Sementara, harga tiket masuk terbaru per Juli 2022 yaitu Rp15 ribu untuk kendaraan roda dua dan Rp30 ribu untuk roda empat dan sudah termasuk biaya parkir kendaraan.
Perjalanan dari Kota Bandar Lampung menuju Pantai Kedu, yang berada di Kalianda memakan waktu sekitar 1 sampai 2 jam.
Jika wisatawan yang hendak berkunjung ke Pantai Kedu melakukan perjalanan dari arah Kota Bandar Lampung, jalur alternatifnya bisa melalui tol Kota Baru ke arah Bakauheni, lalu keluar di pintu tol Sidomulyo.
Dari pintu keluar tol Sidumulyo, kemudian berbelok ke arah kiri menuju Kalianda.
Jika sudah melihat tugu Kalianda, yang letaknya tidak jauh dari kantor Samsat Lampung Selatan, beloklah ke kanan.
Pintu masuk menuju Pantai Kedu berada di seberang kanan jalan.
Setelah menikung ke kanan, wisatawan hanya perlu mengikuti jalan yang ada sampai terlihat pemandangan laut.
Jika pemandangan laut sudah terlihat, lokasi Pantai Kedu berada tidak jauh dari sana.
Itulah lokasi Pantai Kedu yang berada di Sinar Laut, Kecamatan Way Urang, Kalianda, Lampung Selatan.
Selamat menghabiskan waktu libur di akhir pekan. (*)